HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

Berita / Pengumuman Terkini

Blog PN Kutai Barat

Di halaman ini merupakan berita, pengumuman, relaas serta kegiatan terbaru seputar Pengadilan Negeri Kutai Barat

MOTTO PN KUTAI BARAT: " Dengan kerja keras dan kerja sama kita pasti BISA !" ------> B : Berintegritas I : Inovasi S : Semangat A : Akurat

Articles in Category: Kegiatan Terkini Pengadilan

Penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja Tahun 2021

on Selasa, 12 Januari 2021. Posted in Kegiatan Terkini Pengadilan

Penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja Tahun 2021

Sendawar, Senin tanggal 4 Januari 2021 bertempat di ruang rapat aula Pengadilan Negeri Kutai Barat telah dilaksanakan penandatangan pakta integritas tahun dan perjanjian kinerja tahun 2021, penandatangan pakta integritas dan perjanjian kinerja tersebut tersebut dipimpin oleh Ketua Pengadilan Kutai Barat kelas II Bapak Jemmy Tanjung Utama, S.H., M.H. dan diikuti oleh seluruh Hakim dan pegawai, sebelum melaksanakan penandatanganan pakta integritas tersebut terlebih dahulu dibacakan secara bersama-sama yang dipimpin oleh Kasub.Bag Kepegawaian, Organisasi dan Tatalaksana.

Selanjutnya dilaksanakan penandatangan pakta integritas yang di awali oleh Ketua, Hakim, Panitera dan Sekretaris serta diikuti oleh seluruh aparatur sipil negara dan PPNP kantor Pengadilan Negeri Kutai Barat.

Penandatangan ini bukan hanya sebagai acara simbolis namun agar selalu diterapkan dalam melaksanakan tugas sebagai aparatur peradilan. (ptip)